Hebat! Ini 8 Keunggulan Panser Anoa 2 Amphibious Produksi Pindad Indonesia

JUANESIA.INFO - Indonesia saat ini benar-benar telah serius untuk mencapai kemandirian dalam Alutsista. Selain meningkatkan anggaran militer, kini perusahaan-perusahaan pertahanan plat merah juga getol mengembangkan Alutsista modern yang siap untuk digunakan oleh TNI dan dipasarkan keluar negeri. 

PT. Pindad Indonesia berhasil mengembangkan kendaraan taktis lapis baja untuk Militer Indonesia yaitu Panser Anoa 2 Amphibious canggih varian terbaru yang bisa dioperasikan didarat dan di laut. Ini menjadi satu lagi bukti bahwa Pindad terus bergerak maju serta berkomitmen untuk terus membantu Militer Indonesia / TNI dan agar Indonesia mandiri dalam hal Alutsista.

Sebelumnya PT. Pindad juga sudah berhasil mengembangkan jenis panser Canon 9mm yang diberi nama Panser Badak. Selama ini Pindad memang menjadi pemasok utama Persenjataan TNI & POLRI.

Pindad juga telah membuktikan bahwa Indonesia mampu mandiri dalam pengadaan ALutsista dan Persenjataan canggih untuk Militer. Beberapa produksi senjata canggih yang berhasil dibuat Perusahaan berplat merah ini seperti. Senapan Serbu, Senapan Sniper, Peluru, dan beberapa kendaraan tempur lainya.

Kendaraan tempur militer Panser anoa2 Amphibious produk pindad

Khusus untuk panser anoa ini, ada beberapa fakta yang membuat Panser Anoa 2 Amphibious ini lebih unggul dari kendaraan sejenis produk luar. Dan berikut ini adalah beberapa keunggulan Panser Anoa 2 Amphibious Produksi PT. Pindad.

Spesifikasi Panser Anoa 2 Amphibious

  1. Panser dengan sistem kendaran 6x6 wheel drive ini bisa menembus laut dan air dengan kecepatan di air rata-rata 12 knot atau setara 20 km per jam.
  2. Panser Anoa 2 Amphibious ini memiliki 6 roda dengan kecepatan maksimal di darat mencapai 100 kilometer per jam dan kecepatan stabil kendaraan di 90 km per jam.
  3. Dimensi kendaraan lebar 2,5 meter dengan panjang 7 meter dan tinggi 3 meter.
  4. Panser Anoa 2 Amphibious mampu mengangkut 10 orang
  5. Dilengkapi dengan Senapan mesin 12.7 mm, Senapan Mesin 7.62mm,granat CIS 40 AGL, Senjatapelengkap 2x3 66 mm peluncur granat asap
  6. Sudah dilengkapi pendingin ruangan. Sehingga penumpang akan merasa nyanan dalam perjalanan.
  7. Memiliki kapasitas tangki 200 liter, dengan menggunakan bahan bakar solar.
  8. Biaya produksi dan harga lebih murah dibanding Panser sejenis buatan luar negeri.

Itulah beberapa keunggulan Panser Anoa 2 Amphibi produksi terbaru PT. Pindad Indonesia. Saat ini panser pindad tersebut sudah banyak yang di ekspor ke luar negeri termasuk tetangga kita Malaysia juga memakainya. 
Jabad
Jabad Orang biasa dengan cita-cita tidak biasa, yang mencitai dan menghargai sejarah bangsanya.